Apa yang Diharapkan dari Kapitalisme Ini?

Apa yang diharapkan dari kapitalisme ini?
Janji berganti janji,
Jika tak ditepati tinggal berjanji lagi.
Meski ditipu berulang kali,
Anehnya tak sedikit yang menaruh harap kembali…

Pasangan gonta ganti tanpa ikatan resmi.
Melegalkan el ji bi ti, memelihara pornografi.
Boleh itu boleh ini,
Dalihnya kebebasan berekspresi…

Orang bodoh dipuji, ahli agama dicaci.
Hukum jilbab bisa berganti karena tradisi.
Menuhankan akal budi,
Seolah agama tak relevan lagi.
Tak sadar diri,
Bahwa ia telah durhaka pada sang ilahi!

Kesehatan rakyat bersistem asuransi.
Keberlangsungan negara layaknya korporasi.
Rakyat iuran sana sini, pejabatnya sibuk korupsi.
Alangkah lucunya negeri ini!

Sang penjahat ternyata telah kembali,
Saling melindungi karena relasi.
Bersenang-senang mengejar materi,
Seolah hidup seribu tahun lagi…

Katanya idealisme tak bisa dibeli,
Tapi, yang ada hanya kepentingan abadi
Bermuka dua dalam koalisi
Menyuap regulasi, akselerasi privatisasi.

Bermimpi membangun negeri,
Yang terwujud ketimpangan tinggi.
Di atas kertas demokrasi,
Implementasinya berbau oligarki.
Hei, kesejahteraan kini hanya ilusi!

Kala kubertanya mengapa semua ini terjadi, Kuteringat sabda Nabi tentang nasib umat ini.
Kala kubertanya apa yang menjadi solusi,
Kuteringat bahwa Islam itu harga mati!